Umpan Jitu Galatama Ikan Lele – Maupun harian dikolam pemancingan, saat ini semakin populer tidak kalah dengan galatama ikan Patin, mas, nila atau bawal.
Demikian juga para pemancingnya pun mulai berlomba lomba untuk membuat resep racikan umpan paling jitu galatama ikan lele, atau mencoba beberapa jenis umpan baru mulai dari ikan kecil atau binatang lainnya.
Dengan harapan dapat menemukan umpan ampuh untuk memburu ikan lele.
Saat kita berhasil menjadi juara dalam lomba memancing, tentunya memiliki kebanggaan tersendiri.
Apalagi gelar juara yang diraih merupakan hasil dari kerja keras kita sendiri, seperti ketika menetukan umpan atau membuat racikan umpan yang kita anggap paling jitu.
Resep Umpan Paling Jitu Galatama Ikan Lele
Berikut beberapa resep Umpan Jitu Galatama Ikan Lele yang kalian harus coba:
Umpan Paling Jitu Galatama Ikan Lele Kolam Harian Terbaru 1
Bahan yang harus disiapkan:
- Bawang putih.
- Pakan pelet.
- Rebusan kuning telur.
- Air hangat secukupnya.
Cara pembuatan umpan:
- Taruh semua bahan menjadi satu dalam sebuah wadah.
- Kemudian aduk sampai rata dan terlihat mengental.
- Lalu buatlah bulatan kecil-kecil sesuai pada mata kail.
- Umpan siap untuk digunakan.
Umpan Paling Jitu Galatama Ikan Lele Kolam Harian Terbaru 2
Beberapa semua bahan yang harus disiapkan:
- Pelet udang.
- Air hangat secukupnya.
- Kuning telur rebus.
- Hati ayam.
- Bawang putih.
Cara pembuatan umpan:
- Rebus hati ayam hingga matang, kemudian haluskan hati ayam sampai lembut.
- Kemudian campurkan sisa semua bahan yang sudah disebutkan diatas dan aduk hingga rata sampai adonan terlihat agak mengental.
- Umpan siap untuk digunakan.
Umpan Paling Jitu Galatama Ikan Lele Kolam Harian Terbaru 3
Beberapa bahan yang bisa sobat sediakan:
- Pelet PF 1000.
- Telur yang diambil kuningnya saja.
- Bawang putih.
- Dan air secukupnya.
Cara pembuatan umpan:
- Campurkan semua bahan kedalam suatu wadah.
- Kemudian aduk hingga merata dan terasa mengental.
- lalu buat bulatan sesuai ukuran mata kail.
- Umpan siap untuk digunakan.
Umpan Paling Jitu Galatama Ikan Lele Kolam Harian Terbaru 4
Cari bahannya seperti dibawah ini:
- Pelet PF 1000 + 781 -2 SP
- Terasi
- Bawang putih
- Tepung udang
- Telur yang kuning sudah matang
- Tepung ikan teri
- Dan air secukupnya
Cara pembuatan umpan:
- Taruh semua bahan dalam suatu wadah.
- Kasih air hangat sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga semua bahan terlihat rata sampai mengental.
- lalu buatlah bulatan yang sesuai dengan ukuran mata kail sobat.
- Umpan siap digunakan.
Umpan Alami Galatama Ikan Lele Kolam Harian Terbaru
Selain umpan racikan sendiri, ternyata aja juga loh umpan alami galatama ikan lele kolam harian yang bisa kalian gunakan.
Meskipun agak sulit untuk didapatkan, karena kalian harus mencari terlebih dahulu umpan alaminya. Berikut umpan alaminya:
- Daging kadal.
- Semua jenis cacing
- Keong mas yang diambil dagingnya
- Laron
- Anak ikan.
- Usus ayam.
- Ulat daun pisang yang hijau maupun kuning
- Udang segar (buang bagian kepala dan ekor)
- Daging ayam.
- Daging bekecot
- Jangkrik segar (tekan perutnya supaya berbau)
- ikan teri.
- Olahan belut (goreng atau pepes, dan potong kecil-kecil)
Dari semua daftar umpan alami galatama ikan lele kolam harian tersebut, bisa kalian pilih salah satu untuk dijadikan sebagai umpan kalian.
Jika jumlah ikan lelenya banyak, pasti dengan mudah akan dimakan oleh ikan lele serta kalian juga tentunya mendapakan sensasi tarik menarik dengan ikan.
Akan lebih baik jika kalian memakai mata kail yang lebih banyak karena bisa menarik perhatian si ikan lele dan presentase untuk mendapatkan ikan lele lebih besar.
Demikian sedikit pembahasan mengenai 5 Resep Cara Meracik Umpan Paling Jitu Galatama Ikan Lele Kolam Harian Terbaru semoga dengan adanya pembahasan ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan untuk kita semua, terima kasih banyak atas kunjungannya.
Baca juga artikel lainnya tentang: