Morfologi dan Klasifikasi Ikan Hiu Lonjor (Carcharhinus Amblyrhynchos)

klasifikasi-hiu-lonjor

Klasifikasi Ikan Hiu Lonjor – Jenis hiu yang satu ini memiliki banyak nama. Ia bernama latin Carcharhinus Amblyrhynchos.

Orang Indonesia mengenalnya dengan sebutan hiu lonjor, Merak bulu (Lombok), hiu lanjaman, atau cucut lanjaman (Jawa). Hiu lonjor seringkali terlihat berada di kawasan terumbu karang, dekat tubir, atau batas karang atol.

Ia senang meliuk-liuk dan bersembunyi di karang. Hiu lonjor senang juga berenang di lepas pantai pada permukaan air hingga kedalaman 280 meter.

Di Indonesia, kita bisa menemukan hiu lonjor di kawasan timur Indonesia, Samudera Hindia, dan Laut Cina Selatan.

Hiu ini memiliki ciri-ciri khusus, seperti tepi sirip ekor bagian belakang berwarna hitam melebar, ujung sirip dada bagian bawah berwarna hitam, ada guratan menonjol di antara sirip punggung yang tidak begitu jelas. Hiu ini dapat berkembang hingga seukuran 70-230 cm.

Jenis hiu yang hidup di perairan karang ini masih bisa sering kita jumpai. Namun, IUCN telah memasukkannya dalam daftar kuning yang berarti hampir terancam punah.

Klasifikasi Ikan hiu Lonjor/Grey Reef SharkKlasifikasi Ikan hiu Lonjor/Grey Reef Shark

[table id=48 /]

Morfologi Ikan Hiu Lonjor/Grey Reef Sharkmorfologi hiu lonjor

  • Mempunyai sirip 2 punggung, yang satu tegak menjulang ke atas dan yang satunya lagi kecil/pendek.
  • Memiliki gigi-gigi yang tajam.
  • Bentuk tubuh seperti topedo yang memungkinkan hiu sonteng untuk berenang dengan cepat.
  • Sirip ekor berbentuk seperti hutup “V” terkadang seperti berbentuk “bulan sabit”.
  • Memiliki sepasang sirip dada yang panjang dan serupa sabit besar.
  • Memiliki 2 sirip anal yang terpisah.
  • Pada bagian kepala berbentuk seperti moncong.
  • Umumnya berwarna abu-abu ke hitaman bagian tubuh atas dan berawarna putih pada tubuh bagian bawah.
  • Memiliki mata yang besar.
  • Pada bagian ujung siripnya terdapat warna hitam.

Demikian sedikit pembahasan mengenai Morfologi dan Klasifikasi Ikan Hiu Lonjor (Carcharhinus Amblyrhynchos) semoga dengan adanya pembahasan ini dapat menambah wawasan dan pengetahuan untuk kita semua, dan kami ucapkan Terima Kasih telah menyimak ulasan kami.

Baca juga artikel tentang :

Save